Sunday, November 23, 2014
Rosberg Akan Beri Tekanan Untuk Hamilton
Agen Bola Terpercaya indo11.com melaporkan, Nico Rosberg menegaskan posisi pole GP Abu Dhabi cuma jadi langkah kecil dalam usahanya menjuarai musim ini. Berikutnya Rosberg akan berusaha menang seraya menjaga tekanan terhadap Lewis Hamilton.
Pebalap Mercedes itu akan memulai balapan di Yas Marina, Minggu (23/11/2014), dari posisi terdepan. Ia satu posisi lebih baik daripada Hamilton, rekan setimnya sendiri sekaligus pemuncak klasemen sementara yang sedang coba ia salip.
"Semua bekerja dengan lancar, pada akhirnya berhasil mencatatkan waktu putaran bagus yang membuatku puas. Tapi tentu saja itu baru sebuah langkah kecil, amat kecil, karena pekan ini adalah mengenai perebutan gelar juara, bukan posisi pole," kata Rosberg.
Rosberg kini punya selisih 17 poin dengan Hamilton untuk dipangkas dalam balapan nanti. Agar bisa memastikan gelar juara, Rosberg di bakal berharap memenangi balapan dan ada satu pebalap lain yang finis di antara dirinya dengan Hamilton. Asa untuk hal tersebut di antaranya ditujukan kepada pebalap Williams Valtteri Bottas yang tampak kompetitif di Yas Marina.
"Valtteri bilang ia sudah membuat laju putaran yang sempurna, tapi tentu saja itu tak berarti apa-apa. Tentu akan bagus jika ada satu pebalap Williams di antara kami, tapi itu bisa saja terjadi besok. Sudah pasti posisi pertama adalah posisi yang bagus untuk ditempati," tegas Rosberg.
Untuk memuluskan usahanya, Rosberg tentu juga berharap Hamilton melakukan kesalahan di lintasan. Itu mengapa ia menegaskan bakal terus berusaha melaju sebaik mungkin untuk memberikan tekanan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment