Monday, March 16, 2015
Hamilton Juara di Australia
Agen Bola Terpercaya indo11.com melaporkan, Juara bertahan Lewis Hamilton mengawali kiprahnya di musim 2015 dengan memenangi GP Australia. Pesaing beratnya musim lalu, Nico Rosberg, finis kedua untuk membuat Mercedes yang merupakan juara konstruktor musim lalu langsung mencatatkan finis 1-2.
Dalam balapan di Albert Park, Minggu (15/3/2015), Hamilton langsung melesat dari posisi start terdepan untuk terus mengawal tempat tersebut sampai akhir balapan setelah melewati 58 putaran.
Sementara itu Rosberg akhirnya harus puas menuntaskan balapan di posisi kedua setelah lebih lambat sekitar 1,3 detik dari rekan setimnya saat melewati kibaran bendera.
Sementara itu podium terakhir di balapan pembuka musim ini diraih oleh juara dunia empat kali Sebastian Vettel, yang menjalani balapan pertamanya bersama Ferrari. Hasil ini jelas sebuah peningkatan impresif untuk Prancing Horse yang musim lalu butuh balapan keempat untuk naik podium.
Posisi tiga diraih Vettel setelah berhasil menjaga jarak dari pebalap Williams Felipe Massa yang pada akhirnya harus puas menempati posisi finis empat, dengan Felipe Nasr menjadi rookie dengan hasil terbaik di balapan debutnya setelah berhasil melewati garis finis di posisi lima.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment